Skip to main content
  1. Posts/

Monitoring Server dengan Site24x7

·3 mins·
linux linux site24x7 aws
Table of Contents

Site24x7 adalah layanan monitoring yang digunakan untuk memantau ketersediaan (availability) dan performa website, server, cloud, jaringan, aplikasi, dan komponen lainnya secara real-time.

Fitur server monitoring membantu administrator mendeteksi masalah kinerja server maupun downtime lebih awal. Site24x7 juga dapat diintegrasikan dengan berbagai plugin monitor seperti MySQL, Apache, Nginx, Redis, dan lain-lain.

Add Linux Monitor
#

  1. Login ke Site24x7, lalu pilih:

    • Server > Server Monitor > Servers (+) > Linux, atau
    • Admin > Inventory > Add Monitor > Linux Server Monitoring
  2. Setelah memilih Linux Server Monitoring, akan muncul perintah (command) beserta device key untuk instalasi agent.

    install agent

  3. Salin perintah tersebut dan jalankan pada server Linux yang akan dimonitor:

    wget https://staticdownloads.site24x7.com/server/Site24x7InstallScript.sh
    bash Site24x7InstallScript.sh -i -key=<device key> -automation=true
    
  4. Tunggu hingga proses instalasi selesai, kemudian restart agent Linux:

    systemctl restart site24x7monagent.service
    
  5. Jika service berjalan dengan normal, server monitor akan muncul pada dashboard Site24x7.

    service status

Uninstall Linux Agent
#

Untuk menghapus agent Site24x7 dari server Linux, jalankan perintah berikut:

sudo /opt/site24x7/monagent/bin/uninstall

Install Linux Agent saat Meluncurkan Instance Amazon EC2
#

  1. Unduh file InstallSite24x7LinuxAgent.sh dari: https://staticdownloads.site24x7.com/server/InstallSite24x7LinuxAgent.sh

  2. Edit file tersebut dan sesuaikan nilai DEVICE_KEY dengan key yang tersedia pada dashboard Site24x7.

  3. Jalankan perintah berikut untuk membuat instance EC2:

    aws ec2 run-instances \
      --image-id ami-0abcdef1234567890 \
      --instance-type t2.micro \
      --key-name mykey \
      --user-data file://InstallSite24x7LinuxAgent.sh
    
  4. Tunggu hingga instance dapat diakses melalui SSH, lalu periksa kembali dashboard Site24x7 untuk memastikan server telah terdaftar.

Plugin Integrations
#

Pada bagian ini akan dilakukan instalasi plugin MySQL monitoring untuk memantau database MySQL yang berjalan di server. Diasumsikan MySQL telah terpasang dan berjalan dengan normal.

  1. Buat user khusus MySQL yang digunakan untuk keperluan monitoring:
CREATE USER 'site24x7_monitor'@'localhost' IDENTIFIED BY '7I8XxAnRZb1ws';
GRANT PROCESS, REPLICATION CLIENT, SHOW DATABASES ON *.* TO 'site24x7_monitor'@'localhost'
GRANT SELECT ON performance_schema.* TO 'site24x7_monitor'@'localhost'
FLUSH PRIVILEGES;
  1. Pastikan Python 3 dan dependensi yang dibutuhkan telah terpasang:
apt -y install python3-pip
pip install pymysql
  1. Download plugin MySQL Monitoring dari repository GitHub Site24x7:
  • mysql_monitoring.py
  • mysql_monitoring.cfg

Repository: https://github.com/site24x7/plugins/tree/master/mysql_monitoring

  1. Edit file mysql_monitoring.cfg lalu sesuaikan konfigurasi koneksi MySQL dengan environment server Anda:
[MySQL]
host = localhost
port = 3306
username = site24x7_monitor
password = 7I8XxAnRZb1ws
logs_enabled = true
log_type_name = "Mysql General Logs"
log_file_path = "/var/log/myqld*.log, /var/log/mysql/*.log"
  1. Buat direktori plugin MySQL, lalu pindahkan file konfigurasi ke dalamnya:
mkdir -p /opt/site24x7/monagent/plugins/mysql_monitoring
mv mysql_monitoring.cfg /opt/site24x7/monagent/plugins/mysql_monitoring/

Pastikan file mysql_monitoring.py juga berada di direktori yang sama.

  1. Jalankan perintah berikut untuk memastikan plugin dapat terhubung ke database MySQL:
python3 mysql_monitoring.py \
  --host="localhost" \
  --port="3306" \
  --username="user" \
  --password="7I8XxAnRZb1ws"
  1. Jika tidak muncul error pada output command, plugin MySQL seharusnya akan otomatis muncul di dashboard Site24x7.
dashboard plugin

Jika terjadi error saat menjalankan plugin, coba edit file mysql_monitoring.py pada bagian shebang dari:

#!/usr/bin/python

menjadi:

#!/usr/bin/python3

Sesuaikan dengan path Python yang tersedia di server Anda.

Related

Linux Commands Cheat Sheet
·7 mins
linux linux
Install Uptime Kuma sebagai Monitoring
·4 mins
linux docker linux monitoring nodejs uptime kuma
Setting Shell variables Saat Menggunakan Sudo di Linux
·1 min
linux linux
Migrasi CentOS 8 ke Almalinux 8
·2 mins
linux linux
Backup dan Restore Partisi table di Linux
·3 mins
linux linux
Cara Melihat Console dan Log System di AWS EC2
·2 mins
aws aws